Plagiasi merupakan perilaku tidak terpuji yang harus dihindari, kesadaran pentingnya bebas plagiasi di lingkungan pendidikan tinggi saat ini mulai meningkat ditunjukkan dengan munculnya berbagai kebijakan untuk menghindarkan dari tindak plagiasi sehingga reputasi perguruan tinggi akan terlindungi, orisinalitas mutu karya ilmiah terjaga serta kredibilitas perguruan tinggi akan meningkat. Salah satu upaya tersebut adalah mendeteksi similaritas karya ilmiah yang dihasilkan melalui aplikasi Turnitin.
Berkaitan dengan hal tersebut, pada hari Rabu, 24 Mei 2023, Sekolah Tinggi Penerbangan Aviasi menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Turnitin yang di hadiri oleh para dosen juga pimpinan. Hasil dari pelatihan ini dosen diharapkan dapat mensosialisasikan kepada mahasiswa dan dapat menjadi sarana pembimbingan dalam rangka meningkatkan skill menulis bagi mahasiswa. Turnitin akan mengukur tingkat kemiripan makalah yang diperiksa dengan tulisan lainnya. Kemiripan tulisan akan menentukan apakah suatu tulisan itu termasuk plagiasi atau bukan, yang selanjutnya penting untuk dilakukan pembinaan untuk menghindari plagiasi, sehingga mendidik mahasiswa untuk terbiasa menghindari plagiasi hingga pada level penyusunan tugas akhir yang akan menjadikan hasil penelitian atau karya ilmiah mahasiswa benar-benar original, dengan demikian akan mempersingkat dan mempermudah dalam pemeriksaan similaritas karya ilmiah tugas akhir mahasiswa dan meningkatkan kemampuan menulis baik dosen maupun mahasiswa.
I am raw html block.
Click edit button to change this html